Monday, November 24, 2014

LISNA ROSS



CINTA ABAL ABAL
Lisna Ross demikian panggilan wanita kelahiran 21 Juli ini. Awal karirnya Berawal dari nyanyi di panggung panggung sejak kelas 3 smp. Di hampir akhir tahun 2014 ini Lisna mencoba mengeluarkan new single yang berjudul "Cinta Abal Abal".
Cinta Abal Abal mengisahkan kepalsuan cinta jaman sekarang yang di umpamakan dengan benda benda elektronik. Barang elektronik yang abal abal walaupun di bilang produk super copy ga akan tahan lama, demikian dengan cinta yang palsu ga akan tahan lama.
"Cinta Abal Abal" ini di ciptakan dan di arrangement oleh Ruddy Mahesa, dan di produksi Mahesa Record.
Idola wanita yang hobi kuliner dan wisata ini adalah penyanyi dangdut senior Rita Sugiarto dan Erie Susan.
Bagi Lisna Ross berbagi kasih kepada sesama merupakan motto dalam hidupnya. Kata Lisna semoga semua hal yg baik yg di lakukan dapat membahagiakan orang tua dan keluarga.
Harapan Lisna Ross untuk single terbarunya ini, dapat diterima oleh semua pecinta musik indonesia dan pecinta dangdut indonesia khususnya.
Twitter :@Lisna_Ross1
Facebook: Lisna Ross
Twitter : @MahesaRecord

Thursday, November 20, 2014

SUSIE SHANDEZ



TABIR PENGHALANG

  Satu lagi penyanyi pendatang baru di dunia musik Indonesia, Susie Shandez demikian panggilan wanita cantik kelahiran Bandung ini.

Di hampir  penghujung tahun 2014 ini, di tengah kesibukannya sebagai wanita pebisnis dan mahasiswi, Susie Shandez mencoba mengeluarkan single perdananya yang juga ciptaannya sendiri berjudul “TABIR PENGHALANG”

Lagu ini menceritakan tentang permohonan kepada Tuhan untuk menyertai perjalanan cinta sepasang kekasih yang terhalang berbagai rintangan sehingga cinta mereka sulit bersatu.

Suara yang berkarakter  merupakan ciri khas dari mahasiswi S2 ini, dipadu dengan musik slow rock semakin membuat lagu ini enak untuk di nikmati. Lagu ini di arrangement oleh Dendy, sedangkan mixing mastering dan video klip di garap MAHESA RECORD.

Wanita cantik pecinta kuliner ini mempunyai motto hidup, “ Semuanya bukan kebetulan tapi sudah sesuai Rencana Tuhan, jalani hidup dengan enjoy aja, disetiap masalah pasti sudah ada solusinya”.

Harapan Susie Shandez single perdananya ini bisa di terima penikmat musik Indonesia, dan selalu nantikan karya karya Susie Shandez selanjutnya.

Video Klip Tabir Penghalang

Twitter @susieshandez

Twitter @MahesaRecord

Facebook: Susie Shandez





Friday, September 5, 2014

3 MUSIM SAAT KAU DUAKAN CINTAKU



3 MUSIM
Satu lagi grup vocal mencoba untuk memeriahkan blantika musik Indonesia. Beranggotakan 3 personilnya; Dasa Raharjo, Umar Andhika, dan Ridwan Jauhari mereka membentuk trio 3 MUSIM.
Awal terbentuk trio ini berasal dari kumpulan komunitas bisnis, mereka yang mempunyai hobbi music akhirnya memutuskan mencoba membentuk trio.
3 Musim sebenarnya mempunyai arti 3 pribadi mereka dengan 3 perbedaan karakter masing masing, perbedaan usia, menyukai 3 jenis musik Dangdut, pop, dan jazz.
New single pertama mereka ini berjudul “SAAT KAU DUAKAN CINTAKU” cipt Ruddy Mahesa produksi Mahesa Record. Single hits mereka ini di kemas dengan musik pop melayu. Menceritakan cinta sejati yang di duakan.
Motto mereka adalah tetaplah berkarya , always do your best. Mereka berharap kehadiran mereka dan single pertama ini dapat diterima oleh semua pecinta musik Indonesia 

Nonton yuk Video klipnya 3 Musim Saat Kau Duakan Cintaku

Friday, May 9, 2014

ALY AKSYAR

MABUK ASMARA

Karna cintamu ku mabuk asmara, karna sayangmu ku mabuk asmara, senyum manismu tatap matamu sungguh mempesona… demikian sepenggal lirik dari single terbaru Aly Aksyar. Pria kelahiran 15 desember ini mengawali karir semenjak dia dari SD dengan mengikuti festival-festival nyanyi, sering Aly mendapat juara 1 di daerah Jabar dan sekitarnya.

Di tahun 2008 Aly Aksyar mengikuti ajang KDI (Kontes Dangdut Indonesia) di tahun 2011 barulah Aly Aksyar mengeluarkan single pertamanya yang berjudul SATU TANDA.

Di Tahun 2013,  Aly Aksyar bergabung bersama Boy Sahara, dan Brigadir Andi membentuk trio D’B3ST dengan hits single mereka CINTA 3 HATI Cipt. Ruddy Mahesa, dan cukup mendapat tempat di hati masyarakat pecinta dangdut Indonesia.

Di tahun 2014 ini kembali Aly Aksyar mencoba mengeluarkan single terbarunya yang berjudul “MABUK ASMARA” cipt. Ruddy Mahesa. Single terbaru ini menceritakan bagaimana seseorang dibuai cinta oleh pesona kekasihnya. Lirik lagu yang ringan dan dikemas dengan sentuhan musik bolywood membuat lagu MABUK ASMARA ini asik dan enak untuk di nikmati.
Semoga single terbaru ini bisa mendapat tempat dan di terima oleh para pecinta musik Indonesia terutama para pecinta musik dangdut.

Thursday, April 24, 2014

PUTERI LANGIT

TEBAR PESONA

Satu lagi pendatang baru di dunia blantika musik dangdut Indonesia. Puteri Langit demikian sapaan akrabnya, wanita kelahiran 12 juni ini telah mengawali kariernya sejak kelas 1 SMP. Ditengah kesibukannya sekarang sebagai mahasiswa Puteri Langit tak meninggalkan dunia nyanyinya.

Berbekal Suara yang merdu dan paras yang cantik Puteri Langit sekarang mencoba mengeluarkan single lagu yang berjudul “TEBAR PESONA” karya cipta dari RUDDY MAHESA.

Single terbarunya ini menceritakan sosok wanita yang tebar pesona yang harus cantik harus sexy, biar semakin di cinta dan makin disayang oleh kekasih hatinya. Kemasan musik yang asik membuat lagu “TEBAR PESONA” ini sangat enak untuk dinikmati.

Besar tidak sombong, kecil tidak terhina demikian motto dari gadis pecinta makanan yang pedas dan gurih ini.

Kehadiran Puteri Langit dengan single hitsnya TEBAR PESONA diharapkan dapat diterima oleh pecinta musik Indonesia terutama pecinta musik dangdut Indonesia.